Search
Close this search box.

Laba Bersih Pegadaian Q3 III 2025 Tumbuh 27,7%

Jakarta, SenayanTalks — PT Pegadaian mencatat kinerja keuangan yang solid sepanjang kuartal III tahun 2025, menegaskan posisinya sebagai pemimpin ekosistem emas dan akselerator inklusi keuangan nasional. Pertumbuhan signifikan ini didorong oleh inovasi digital, penguatan layanan Bank Emas, serta meningkatnya kepercayaan masyarakat terhadap produk gadai dan investasi emas.

Berdasarkan laporan keuangan per 30 September 2025, total aset Pegadaian naik 28,9% (YoY) menjadi Rp129,2 triliun dari Rp100,3 triliun pada periode yang sama tahun lalu. Sementara outstanding loan (OSL) gross meningkat 29,4% menjadi Rp107,4 triliun. Adapun laba bersih tumbuh 27,7%, dari Rp4,44 triliun menjadi Rp5,67 triliun.

Direktur Utama PT Pegadaian, Damar Latri Setiawan, menyampaikan capaian ini tidak lepas dari keberhasilan transformasi digital dan penguatan layanan berbasis emas. “Kehadiran Layanan Bank Emas dan aplikasi Tring! by Pegadaian menjadi katalis pertumbuhan bisnis kami. Deposito Emas kini telah membukukan saldo sebesar 1,57 ton, sementara aplikasi Tring! telah digunakan lebih dari 1,35 juta pengguna di seluruh Indonesia,” ujar Damar.

Menurutnya, Pegadaian berkomitmen memperluas edukasi dan literasi investasi emas sebagai bagian dari upaya meningkatkan ekonomi kerakyatan. “Kami terus menghadirkan solusi keuangan yang mudah, aman, dan memberdayakan masyarakat,” tambahnya.

Dorong inklusi keuangan

Pegadaian juga mempertegas komitmennya terhadap tata kelola perusahaan yang baik (GCG). Damar menegaskan bahwa integritas dan keamanan aset nasabah menjadi prioritas utama perusahaan.

“Mengenai adanya kasus yang melibatkan oknum, kami telah mengambil langkah tegas dengan prinsip zero tolerance. Kami juga memastikan seluruh aset emas nasabah tetap aman dan terlindungi,” tegasnya.

Sebagai bagian dari Holding Ultra Mikro (UMi) bersama BRI dan PNM, Pegadaian terus memperluas akses layanan finansial inklusif melalui lebih dari 4.000 outlet dan 240.000 agen di seluruh Indonesia. Layanan Pegadaian kini dapat diakses lewat berbagai kanal, mulai dari aplikasi Tring!, e-commerce, hingga perbankan.

Pegadaian optimistis menutup tahun 2025 dengan kinerja yang lebih kuat, memperkuat posisi sebagai pemimpin pasar ekosistem emas dan mitra terpercaya masyarakat dalam mewujudkan ekonomi inklusif dan berkelanjutan.

Baca juga :

Artikel Terkait

Berita Sebelumnya